Cara Memberi Makan Anjing yang Sedang Hamil

Jika anjing Anda sedang hamil, ia harus mengkonsumsi makanan yang mengandung gizi dan nutrisi spesifik agar tubuhnya dan bayi yang dikandung tetap dalam kondisi sehat. Hal yang paling penting dalam memberi makan anjing yang sedang hamil adalah mematuhi jadwal makan dan usia kandungan. Dalam masa kandungan 62 hari, anjing membutuhkan nutrisi yang berubah-ubah dan Anda harus memberikan makana sesuai dengan takaran gizi yang dibutuhkan. Berikut panduannya.
memberi makan anjing hamil

Bulan Pertama
Pada bulan pertama, tidak banyak perubahan dalam menu makan diet anjing. Anjing kesayangan Anda dapat tetap memakan makanan yang sama dan dalam porsi yang sama saat sebelum memasuki masa kehamilan. Pastikan bahwa makanan yang Anda berikan memiliki kualitas baik dan mengandung banyak vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan anjing.

Bulan Kedua
Pada bulan kedua, ada beberapa perubahan menu makanan yang harus Anda berikan pada anjing kesayangan. Mulailah dengan mengganti makanannya dengan makanan anjing anakan dengan kalori tinggi. Ini dimulai saat kandungan anjing memasuki usia 4 bulan. Pergantian makanan ini harus dilakukan secara perlahan agar tubuh anjing terbiasa menerima kalori tinggi. Contohnya jika biasanya anjing memakan semangkuk penuh makanan anjing dewasa, ganti menu dengan 3/4 makanan anjing dewasa yang dicampur dengan 1/4 makanan anjing anakan pada minggu pertama. Kemudian tingkatkan jumlah makanan anjing anakan. Teruskan hingga anjing memakan makanan anjing anakan sepenuhnya.

Porsi makanan juga harus ditingkatan agar anjing Anda bertambah berat badannya. Mulailah pada usia kandungan 5 minggu. Mulai tambahkan porsi makanannya sebanyak 1 sendok makan dan terus tambahkan setiap minggu hingga ia mampu menghabiskan porsi makan biasanya ditambah 1/4 mangkuk tambahan. Anjing Anda harus menaikkan berat badannya antara 10-15 kilogram pada masa kehamilan ini, karena ia akan memerlukan tenaga dan tubuh besar untuk melahirkan.

Hari-Hari Terakhir Kehamilan
Pada minggu terakhir kehamilannya, anjing Anda akan mengalami kesusahan dalam memakan seluruh makanannya. Ini dikarenakan bayi anjing yang dikandungnya menguasai banyak ruangan di tubuhnya. Tinggalkan makanan di tempat biasa ia makan. Anjing Anda akan memakannya kapanpun ia mau dan merasa lapar. Jika ia tidak mau makan, bagi-bagi porsi makanannya sebanyak 4 sendok makan per porsi. Beri ia makan setiap 3 atau 4 jam sekali. Pastikan ia memakan habis makanan dalam porsi kecil tersebut. 24 hingga 48 jam sebelum melahirkan, anjing Anda akan berhenti makan sama sekali. Tenang, hal ini normal dan merupakan tanda bahwa anjing Anda telah siap untuk melahirkan.

Suplemen
Suplemen tidaklah penting pada masa kehamilan anjing. Umumnya makanan anjing sudah mencakupi kebutuhan gizi dan nutrisinya. Banyak peternak yang meningkatkan konsumsi protein anjing yang sedang hamil denggan memberinya telur rebus atau cottage cheese. Namun, jika Anda memberi telur atau keju terlalu banyak, berat badan anjing Anda akan naik dengan cepat dan menyusahkannya untuk melahirkan jika terlalu gemuk.









luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com